Judul : Masyarakat Mulai Berdatangan Di Pelni Ambon
link : Masyarakat Mulai Berdatangan Di Pelni Ambon
Masyarakat Mulai Berdatangan Di Pelni Ambon
Ambon, Malukupost.com - Masyarakat di Kota Ambon, Maluku mulai berdatangan di Kantor PT. Pelni setempat untuk membeli tiket.Berdasarkan pantauan, Rabu (28/12) pagi, warga masyarakat yang hendak membeli tiket itu harus antre dengan pengawasan petugas Pelni.
"Selama ini kita terapkan budaya antre agar tidak semrawut," kata Rus, seorang petugas PT.Pelni yang ditemui saat sedang mengatur masyarakat yang hendak membeli tiket kapal ke berbagai tujuan.
Menurut dia, para calon penumpang yang ingin membeli tiket harus menulis nama jelas dan tujuan, agar petugas yang menjual tiket bisa bekerja dengan lancar.
Dia mengatakan, sekarang ini sudah ada pemberitahuan dari Kepala Cabang PT.Pelni Ambon, Hambali, yang meminta masyarakat yang hendak bepergian bisa membeli tiket dengan rasa nyaman, disarankan agar membuat perencanaan perjalanan lebih awal, dan membeli tiket juga sedini mungkin melalui Kantor Cabang PT.Pelni dan juga travel yang ada dan harus sesuai dengan identitas diri.
Hal ini disebabkan di pelabuhan PT.Pelni sudah memiliki kontrol sistem, apabila tiket tidak sesuai dengan identitas diri dan menjadi permasalahan akan diserahkan kepada pihak yang berwajib guna menyelesaikannya.
Karena itu jauh-jauh hari diantisipasi dengan menyarankan kepada calon penumpang agar membeli tiket sesuai dengan identitas diri.
Merry, seorang calon penumpang yang akan berangkat menuju Sorong, Papua Barat, mengatakan, saya bersama anak dua datang untuk membeli tiket KM.Dobonsolo tujuan Sorong yang katanya tanggal 4 Januari 2017 akan berangkat menuju Sorong, ternyata oleh petugas di loket penjualan tiket mengatakan belum ada tiket Dobonsolo tujuan Sorong.
"Kami belum mau pulang tinggalkan Kantor Pelni, mau bersabar dulu jangan sampai ada pemberitahuan lanjutan," ujarnya.
Merry mengatakan, kalau masyarakat banyak ini kebanyakan yang mau berangkat menuju Kota Ternate dan Bitung di Sulawesi Utara dengan KM.Doloronda yang rencana masuk hari ini dan akan berangkat pada hari Kamis, besok (29/12) dengan tujuan Ternate dan Bitung.
Sedangkan KM.Panggrango yang juga rencana masuk ke pelabuhan Ambon hari ini akan berangkat menuju pelabuhan Saumlaki, Tepa, Moa, dan Kisar pulang-pergi pada hari Sabtu tanggal 31 Desember 2016. (MP-5)
Sobat baru saja selesai membaca :
Masyarakat Mulai Berdatangan Di Pelni Ambon
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Masyarakat Mulai Berdatangan Di Pelni Ambon dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: Masyarakat Mulai Berdatangan Di Pelni Ambon link yang gunakan: https://cepotpost.blogspot.com/2016/12/masyarakat-mulai-berdatangan-di-pelni.html