Judul : KNPB Milik Semua Orang Papua, Bukan Hanya Yahukimo
link : KNPB Milik Semua Orang Papua, Bukan Hanya Yahukimo
KNPB Milik Semua Orang Papua, Bukan Hanya Yahukimo
Ilustrasi massa KNPB |
Jayapura, WANI/Jubi – Legislator Papua, Natan Pahabol menyatakan, Komite Nasional Papua Barat (KNPB) organisasi yang selama ini gencar mangkampanyekan isu Papua merdeka bukan hanya milik orang Yahukimo, namun milik semua orang Papua.
Ia mengatakan, jika ada yang berpandangan seolah-olah KNPB hanya milik orang Yahukimo, itu keliru. KNPB tidak dibentuk oleh orang Yahukimo, namun semua masyarakat di tanah Papua.
“KNPB itu adalah milik orang Papua. KNPB bukan dibentuk di Yahukimo. Semua unsur rakyat Papua ada didalam KNPB,” kata Natan Pahabol pekan lalu.
Menurut legislator dari daerah pemilihan Yahukimo, Yalimo dan Pegunungan Bintang itu, jangan ada pihak yang berpikir kalau KNPB yang selama ini gencar mengkampanyekan kebebasan Papua di Kota Jayapura dan daerah lain di Papua hanya beranggotakan masyarakat Yahukimo.
“Jangan lagi ada pernyataan-pernyataan yang seolah-olah menyebut KNPB itu hanya milik orang Yahukimo atau seakan-akan mereka yang ada dalam KNPB hanya orang Yahukimo. KNPB bukan hanya ada di Yahukimo, tetapi di semua kabupaten/kota di Papua dan Papua Barat,” ucapnya.
Legislator Papua lainnya dari daerah pemilihan Pegunungan Bintang, Yalimo dan Yahukimo, Gerson Soma mengatakan hal yang sama.
Menurutnya, KNPB adalah salah satu oragnisasi yang dibentuk orang asli Papua untuk menyuarakan rasa ketidak yang dialami orang asli Papua selama ini.
“KNPB ini dibentuk oleh orang asli Papua dari berbagai wilayah. KNPB ini adalah organisasi yang mewakili orang asli Papua baik di tingkat lokal, nasional maupun internasional,” kata Gerson Soma.
Dikatakan, selama ini KNPB gencar mengkampanyekan dan berbicara mengenai hak-hak dan harga diri orang aslu Papua. KNPB berjuangan karena ada ketidak adilan yang dirasakan orang asli Papua. (*)
Copyright ©Tabloid JUBI
Tanggapan anda, Silahkan beri KOMENTAR di bawa postingan ini...!!!
Sobat baru saja selesai membaca :
KNPB Milik Semua Orang Papua, Bukan Hanya Yahukimo
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang KNPB Milik Semua Orang Papua, Bukan Hanya Yahukimo dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: KNPB Milik Semua Orang Papua, Bukan Hanya Yahukimo link yang gunakan: https://cepotpost.blogspot.com/2016/09/knpb-milik-semua-orang-papua-bukan.html