Taman Kota Jenderal HM Sarbini Kebumen yang Terlupakan

Taman Kota Jenderal HM Sarbini Kebumen yang Terlupakan - Hai Apa kabar Sobat pembaca CEPOT POST?, Cepot harap kabar Sobat baik-baik saja dan tak kurang suatu apa ya.. hehehe.. di kesempatan yang baik ini kita akan mengupas post dengan judul: Taman Kota Jenderal HM Sarbini Kebumen yang Terlupakan, dan sepertinya post kali ini layak dimasukan dalam kategori Artikel Berita, Artikel Daerah, Artikel Jawa Tengah, Artikel Kabar, Artikel Kebumen, Nah biar gak kelamaan, yuk langsung kita simak saja.

Judul : Taman Kota Jenderal HM Sarbini Kebumen yang Terlupakan
link : Taman Kota Jenderal HM Sarbini Kebumen yang Terlupakan

Baca juga


Taman Kota Jenderal HM Sarbini Kebumen yang Terlupakan

KEBUMEN (www.beritakebumen.info) - Khusus kamu yang akan berlibur ke Kebumen, salah satu tempat wisata buatan yang tidak boleh kamu lewatkan di daftar kunjungan adalah Taman Kota Kebumen. Taman kota ini adalah taman yang saat siang sepi namun malam harinya penuh dengan keromantisan, ini adalah taman kota Kebumen yang harus kamu kunjungi nantinya.

Seharusnya saya bisa menuliskannya seperti itu, namun sayangnya sekarang Taman Kota seperti menangis, seperti anak tiri yang awalnya disayang namun terlupakan dalam perjalanannya.

Dulu, saat awal-awal dibangunnya Taman Kota, bener-bener seneng karena Kebumen mempunyai ruang terbuka hijau, selain Alun-alun yang menjadi pusat hiburan.

Penuh harapan, jika keramaian bisa terpecah, ada disisi timur yakni Taman Kota. Tidak melulu selalu alun-alun kebumen. Tapi ternyata, hanya diawalnya saja euforianya, udah hampir 3 tahunan lebih Taman Kota seperti menjadi sarang penyamun. 

Seharusnya jika pengelolaan terus dilakukan, dan terus melakukan pembenahan serta penghijauan. Saya jadi bisa menuliskan seperti ini Informasi yang akan membuat alasan kenapa tempat wisata malam ini sangat cocok untuk masuk kedalam daftar kunjungan liburanmu di Kebumen. 

1. Lokasinya Yang Sangat Strategis Dan Bersejarah 


Taman Kota Kebumen merupakan taman kota yang berdiri di bekas lahan Terminal Bus Kebumen. Yang mana terminal itu sendiri sudah terbengkalai sejak tahun 2003 yang lalu. Nah, karena terbengkalai dan tidak bisa dimanfaatkan dengan baik inilah, Pemkab akhirnya memutuskan untuk membangun sebuah taman yang menjadi icon dari wisata yang ada di Kebumen.

Lokasi Taman Kota Kebumen sendiri sangat strategis, yang mana berada di Jalan Indrakila Kota Kebumen yang mana lokasi tersebut berada di pusat kota Kebumen.

Bekas terminal ini, juga bisa dijadikan sebuah cerita, dengan menghadirkan sedikit ruang untuk menempatkan foto-foto terminal lama zaman dulu, sebelum jadi taman kota. Atau cerita dan foto-foto bangunan disebelahnya, kalau Kebumen pernah mempunyai Gedung Bioskop Star dan Indrakila yang sekarang menjadi gedung olah raga.

2. Taman Kota Dengan Icon Sang Pahlawan Legendaris

Selain bisa menikmati wisata malam di taman kota ini, kamu juga bisa menikmati kemegahan salah satu patung legendaris Indonesia. Icon wisata di Kebumen ini dilengkapi dengan patung dada seorang pahlawan militer yang berpangkat jenderal, yaitu HM Sarbini.

Sehingga tak salah apabila taman Kota Kebumen ini memiliki nama lain Taman Kota Jenderal HM Sarbini Kebumen. 

Ini juga wahana yang bisa memupuk rasa menghargai yang sudah para pahlawan perjuangkan, sehingga para pengunjung akan mengerti perjuangan-perjuangan mereka, dan lebih menghargai serta akan menjaga taman kota ini. Pokoknya ada banyak yang bisa diceritakan dalam kisah perjuangan Para Pahlawan.

3. Wisata Malam yang penuh dengan Pesan Moral 


Kamu yang akan mengunjungi liburan ke Taman Kota Kebumen, nampaknya ada pesan moral tersendiri yang bakal kamu dapatkan setelah berkunjung ke taman kota ini.

Salah satunya, kamu akan tahu bagaimana perjuangan pahlawan kita dahulu sebelum Indonesia merdeka. Dengan tahu pesan moral ini, tentunya kita sebagai generasi muda, harus selalu menjaga kemerdekaan Indonesia dan mengisinya dengan berbagai hal positif. 
Agar perjuangan pahlawan dalam merebut kemerdekaan Indonesia tidak akan sia-sia begitu saja.


Reporter : _________ | Editor : ___________ | Sumber : _________




Sobat baru saja selesai membaca :

Taman Kota Jenderal HM Sarbini Kebumen yang Terlupakan

Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Taman Kota Jenderal HM Sarbini Kebumen yang Terlupakan dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.

Telah selesai dibaca: Taman Kota Jenderal HM Sarbini Kebumen yang Terlupakan link yang gunakan: https://cepotpost.blogspot.com/2018/04/taman-kota-jenderal-hm-sarbini-kebumen.html

Subscribe to receive free email updates: