Judul : Sat Lantas Kebumen Layani Pengambilan SIM di Alun-Alun
link : Sat Lantas Kebumen Layani Pengambilan SIM di Alun-Alun
Sat Lantas Kebumen Layani Pengambilan SIM di Alun-Alun
KEBUMEN (http://ift.tt/1fsIlf9) - Satlantas Polres Kebumen membagikan Surat Ijin Mengemudi (SIM) kepada masyarakat pemohon SIM yang belum menerima kartu SIM nya saat Car Free Day (CFD) di Alun-alun Kebumen, Minggu (5/11/2017).
Sat Lantas sudah mensosialisasikan hal itu sebelumnya melalui media cetak maupun media elektronik agar para pemohon yang belum menerima, bisa mengambil di CFD.
Pengambilan SIM asli dilakukan dengan menukaran SIM sementara/resi pengambilan dan membawa KTP.
Kasat Lantas Polres Kebumen AKP Suryo Wibowo memimpin langsung acara pembagian SIM di Car Free Day di alun-alun Kebumen tersebut.
Sat Lantas Polres Kebumen sudah mulai mendistribusikan SIM kepada para pemohon dua pekan ini. Pencetakan kartu SIM sebelumnya tidak dapat dilakukan karena kekurangan material.
"Keterlambatan material kartu SIM ini langsung dari Mabes Polri dan terjadi di seluruh Indonesia. Bagi yang merasa sudah mengajukan dan dinyatakan lolos ujian serta telah difoto, bisa mengambil kartu SIM nya," kata AKP Suryo Wibowo.
AKP Suryo memastikan, semua SIM yang sebelumnya belum tercetak, kini telah jadi seluruhnya dan bisa diambil para pemohon.
"Untuk hari ini bisa diambil saat acara Car Free Day di alun-alun. Kami sudah siapkan stan di depan Kantor Pos Kebumen. Jika tidak bisa, bisa mengambil di kantor Sat Lantas, di Mertokondo saat jam kerja," katanya. (*)
Sobat baru saja selesai membaca :
Sat Lantas Kebumen Layani Pengambilan SIM di Alun-Alun
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Sat Lantas Kebumen Layani Pengambilan SIM di Alun-Alun dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: Sat Lantas Kebumen Layani Pengambilan SIM di Alun-Alun link yang gunakan: https://cepotpost.blogspot.com/2017/11/sat-lantas-kebumen-layani-pengambilan.html