Judul : Dapat Dukungan, Mahasiswa Makin Semangat Kritisi Jokowi - JK
link : Dapat Dukungan, Mahasiswa Makin Semangat Kritisi Jokowi - JK
Dapat Dukungan, Mahasiswa Makin Semangat Kritisi Jokowi - JK
BANTENPERSPEKTIF.COM, NASIONAL --- Dukungan terhadap aksi mahasiswa untuk tetap kritis terhadap pemerintah mendapat dukungan dari sejumlah eleman masyarakat, mulai dari akademisi praktisi hukum, pengusaha sampai ibu-ibu rumah tangga.
Dukungan salah satunya datang dari mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB). Dalam video yang beredar mereka menyayangkan aksi represif kepolisian pada aksi mahasiswa yang dilakukan pada Jumat (20/10/2017) di depan Istana, Jakarta.
Mereka memberikan dua pernyataan sikap yaitu mengutuk keras aksi represif pihak kemanan. Menurut mereka niat tulusa para mahasiswa mengkritis pemerintahan Jokowi-JK harusnya ditanggapi dengan serius bukan dengan represif.
Sementara itu, sejumlah unsur di Banten pun memberikan dukungan diantaranya Jueni M Rois, pengusaha muslim asal Kota Serang menyampaikan dukungan terhadap para mahasiswa melalui akun facebook pribadinya.
"Buat orangtua mahasiswa harus bangga, Insya Allah calon pemimpin bangsa," kata mantan Calon Wakil Wali Kota Serang ini dengan mengupload foto seorang mahasiswa yang babak belur saat melakukan aksi unjuk rasa di Istana, Jakarta.
Sementara, sejumlah aktivis mahasiswa dari Banten pun tak ketinggalan mengutuk keras aksi represif kepolisian terhadap para mahasiwa. "Mahasiswa datang dengan niat tulus ingin mengingatkan pemerintah Jokowi-JK, tapi malah dibalas dengan tindakan represif," kata Imam Maulana, Ketua KAMMI Kota Serang.
Di medsos juga beredar meme saat yang berisikan permintaan Jokowi untuk didemo. "Saya kangen di demo, jadi silahkan demo saya pasti akan saya minta masuk dan temui," itulah isi meme yang menyindir Jokowi.
Redaksi : BantenPerspektif
Sobat baru saja selesai membaca :
Dapat Dukungan, Mahasiswa Makin Semangat Kritisi Jokowi - JK
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Dapat Dukungan, Mahasiswa Makin Semangat Kritisi Jokowi - JK dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: Dapat Dukungan, Mahasiswa Makin Semangat Kritisi Jokowi - JK link yang gunakan: https://cepotpost.blogspot.com/2017/10/dapat-dukungan-mahasiswa-makin-semangat.html