Judul : Hidung Anak Kemasukan Lego, Ayu Ting Ting Sempat Kesal ke Ibu
link : Hidung Anak Kemasukan Lego, Ayu Ting Ting Sempat Kesal ke Ibu
Hidung Anak Kemasukan Lego, Ayu Ting Ting Sempat Kesal ke Ibu
PORTAL BERITA 25 - Pedangdut Ayu Rosmalina alias Ayu Ting Ting sempat merasa kesal terhadap ibundanya, Umi Kalsum.Sebabnya, saat bermain di rumah, putri tercinta Ayu Ting Ting, Bilqis Khumairah Razak, luput dari pengawasan sehingga sebuah mainan Lego masuk ke hidungnya.
"Ya, kesal (sama Ibu). Saya bingung aja, emak saya ngapain, nggak ngelihatin anak saya main," tutur Ayu Ting Ting ketika ditemui di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (18/11/2016).
Namun, kekesalan tak lama dirasakannya lantaran Ayu Ting Ting menyadari sang ibu yang telah amat membantunya dalam mengurus anak semata wayangnya itu.
"Cuma, kan yang namanya orangtua, siapa lagi yang mau jagain Bilqis kan, cuma Ibu saya doang di rumah. Ya, udah," ujar pelantun lagu Sambalado itu.
Sebelumnya, diceritakan Ayu Ting Ting, awalnya ia tak mengetahui apa yang membuat Bilqis mengeluh kesakitan di bagian hidung.
Ia hanya mengira hidung Bilqis tersumbat lantaran tengah sakit flu.
Tak disangka, keesokan harinya, setelah dilarikan ke rumah sakit, hidung Bilqis sakit lantaran kemasukan mainan Lego.
Untunglah, hal tersebut tak berakibat parah lantaran mainan Lego itu tak masuk terlalu dalam.
Bilqis pun kembali dapat bernapas lega setelah mainan Lego tersebut dikeluarkan oleh dokter.
"Untung belum sampai terlalu dalam. Jadi, langsung disedot sama dokternya. Keluar Lego bulat warna pink," pungkas Ayu Ting Ting.
(tribunnews)
Sobat baru saja selesai membaca :
Hidung Anak Kemasukan Lego, Ayu Ting Ting Sempat Kesal ke Ibu
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Hidung Anak Kemasukan Lego, Ayu Ting Ting Sempat Kesal ke Ibu dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: Hidung Anak Kemasukan Lego, Ayu Ting Ting Sempat Kesal ke Ibu link yang gunakan: https://cepotpost.blogspot.com/2016/11/hidung-anak-kemasukan-lego-ayu-ting.html