Berbagai Jenis Makanan Khas Ngawi Tersaji Dalam Festival Kuliner

Berbagai Jenis Makanan Khas Ngawi Tersaji Dalam Festival Kuliner - Hai Apa kabar Sobat pembaca CEPOT POST?, Cepot harap kabar Sobat baik-baik saja dan tak kurang suatu apa ya.. hehehe.. di kesempatan yang baik ini kita akan mengupas post dengan judul: Berbagai Jenis Makanan Khas Ngawi Tersaji Dalam Festival Kuliner, dan sepertinya post kali ini layak dimasukan dalam kategori Artikel Berita, Artikel Daerah, Artikel Jawa Timur, Artikel Kabar, Artikel Ngawi, Nah biar gak kelamaan, yuk langsung kita simak saja.

Judul : Berbagai Jenis Makanan Khas Ngawi Tersaji Dalam Festival Kuliner
link : Berbagai Jenis Makanan Khas Ngawi Tersaji Dalam Festival Kuliner

Baca juga


Berbagai Jenis Makanan Khas Ngawi Tersaji Dalam Festival Kuliner

Tempat wisata kuliner kabupaten Ngawi Jatim

SINAR NGAWI™ Ngawi-Festival Kuliner Khas Ngawi yang digelar melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Ngawi ternyata cukup luar biasa. Terbukti, lomba masak yang digelar di pelataran Pendopo Wedya Graha yang dibuka langsung Bupati Ngawi Budi Sulistyono bak medan magnet mampu menarik simpati penggemar kuliner olahan khas Ngawi.

“Event Festival Kuliner Khas Ngawi ini baru pertama kalinya. Wajar kalau warga luar Ngawi khususnya belum begitu mengenal jenis olahan makanan yang kita miliki. Maka mulai sekarang coba kita eksplor keluar,” terang dia.

Masih dalam kesempatan yang sama, sebelum festival masak dimulai dengan peserta tidak kurang 56 tim, master chef Ken asal Kota Surabaya melakukan demo masak dengan bahan utama ikan patin.

Dihadapan para peserta sekaligus undangan, master chef yang mempunyai nama asli Ken Kurniawan Sutanto memberikan pengalamanya tentang cara mengolah ikan segar dengan aneka rupa bumbu-bumbunya.

Menurut Ken, suatu masakan maupun minuman bisa dianggap mempunyai cita rasa tersendiri apabila ada berbagai ciri khas mulai tekstur, rasa, teknik cara memasak dan terakhir cara penyajianya.

Dia pun berkeyakinan, setiap daerah pasti mempunyai jenis makanan maupun minuman yang khas seperti di Ngawi.

Master chef Ken sekaligus sang pembisnis kuliner melalui Pipe and Barrel manandaskan, makanan khas tradisional jika dikelola dengan baik sesuai pola manajemen yang benar bisa mendatangkan keuntungan yang besar bagi daerah itu sendiri.

Namun sesuai faktanya makanan daerah masih kalah untuk berkompetisi dengan makanan yang tersaji secara instant.

Sementara itu Kabul Tunggul Winarno Kepala DPMD Kabupaten Ngawi mengatakan, festival masak yang digelar sebenarnya tidak berbicara siapa yang menang maupun sebaliknya.

Tetapi tujuanya tetap bermuara pada pengenalan jenis makanan maupun minuman yang asli dan dimiliki daerah Ngawi.
Pewarta: Kun/pr
Editor: Kuncoro




Sobat baru saja selesai membaca :

Berbagai Jenis Makanan Khas Ngawi Tersaji Dalam Festival Kuliner

Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Berbagai Jenis Makanan Khas Ngawi Tersaji Dalam Festival Kuliner dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.

Telah selesai dibaca: Berbagai Jenis Makanan Khas Ngawi Tersaji Dalam Festival Kuliner link yang gunakan: http://cepotpost.blogspot.com/2017/04/berbagai-jenis-makanan-khas-ngawi.html

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :