Judul : Demokrat Serahkan Rekomendasi Untuk Pasangan "PANTAS"
link : Demokrat Serahkan Rekomendasi Untuk Pasangan "PANTAS"
Demokrat Serahkan Rekomendasi Untuk Pasangan "PANTAS"
Ambon, MalukuPost.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat secara resmi menyerahkan rekomendasi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) partai tersebut kepada pasangan Paulus Kastanya - Muhammad Armyn Syarif "Sam" Latuconsina yang dikenal dengan slogan "PANTAS" untuk bertarung pada Pilkada Kota Ambon 15 Febuari 2017.Penyerahan rekomendasi dilakukan Ketua DPC Demokrat, Tomwin Rio Tamaela kepada pasangan Pantas di kantor DPC Demokrat Kota Ambon, kawasan Karang Panjang, Jumat (16/9).
Rekomendasi dengan nomor SK: 95/SK/DPP.PD/VIII/2016 tertanggal 15 Agustus 2016 ditandatangani langsung oleh Ketua Umum DPP Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono dan Sekjen Hinca Panjaitan.
Menurut Rio, proses penetapan rekomendasi untuk pasangan PANTAS berlangsung alot dan melalui mekanisme kerja partai mulai dari proses pendaftaran, penjaringan dan pentahapan hingga keluarnya rekomendasi.
"Demokrat merupakan Partai ke delapan yang memberikan rekomendasi kepada yang populer terkenal dikalangan masyarakat dengan slogan 'Bisa Bikin Labe'. Keputusan ini sangatlah tepat karena figur Bung Polly dan Bung Sam sangat merakyat," ujarnya.
Rekomendasi yang diberikan merupakan bentuk kepercayaan dan dan harga diri Partai Demokrat. Rekomendasi ini merupakan perintah sehingga harus diperjuangkan dengan sungguh-sungguh oleh seluruh pimpinan dan kader partai.
"Saya yakin kita semua akan kerja keras, baik pengurus partai Demokrat dari yang paling bawah hingga pimpinan Kota dan Provinsi untuk berjuang bersama partai koalisi lainnya memenangkan pasangan PANTAS pada pilkada Kota Ambon," katanya.
Ditempat yang sama Sekretaris DPD Provinsi Maluku Partai Demokrat, Roy Patiasina mengatakan Maluku tercatat sebagai daerah pertama di seluruh Indonesia yang menerima rekomendasi Partai Demokrat, di mana sampai saat ini masih banyak daerah yang belum menerima rekomendasi Pimpinan Pusat.
Patiasina menegaskan kepada seluruh kader, pengurus serta semua simpatisan berlambang Bintang Mercy tersebut untuk bekerja keras memenangkan PANTAS sebagai pasangan Wali kota dan Wakil Wali Kota Ambon periode 2017-2022 mendatang.
"Kalau kedapatan ada yang tidak mendukung PANTAS pada Pilkada mendatang, segera dilaporkan agar bisa diproses sesuai ketentuan hukum yang berlaku dengan saksi tegas yakni pemecatan," tegasnya.
Dia menambahkan sekali rekomendasi dikeluarkan, maka partai Demokrat tidak akan mundur atau menyerah serta tetap berjuang bersama untuk memenangkan pasangan kandidat yang diusung. (MP-8)
Sobat baru saja selesai membaca :
Demokrat Serahkan Rekomendasi Untuk Pasangan "PANTAS"
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Demokrat Serahkan Rekomendasi Untuk Pasangan "PANTAS" dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: Demokrat Serahkan Rekomendasi Untuk Pasangan "PANTAS" link yang gunakan: http://cepotpost.blogspot.com/2016/09/demokrat-serahkan-rekomendasi-untuk.html