Judul : PKS Terjunkan Relawan di Lokasi Tsunami
link : PKS Terjunkan Relawan di Lokasi Tsunami
PKS Terjunkan Relawan di Lokasi Tsunami
BANTENPERSPEKTIF.COM, PANDEGLANG - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menerjunkan sejumlah relawan ke lokasi bencana Tsunami untuk membantu melakukan evakuasi terhadap korban bencana Tsunami.
Mereka diterjunkan ke sejumlah titik seperti Pandeglang, Lebak dan Kawasan Pantai Anyer. Para relawan tersebut khusus untuk membantu evakuasi korban. Partai dakwah ini juga menyediakan kendaraan ambulance untuk membawa korban ke rumah sakit.
Miptahudin, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Propinsi Banten, Miptahudin mengatakan, para relawan PKS bergerak sejak hari pertama dan tersebar di sejumlah titik dengan koordinasi DPD di masing - masing kabupaten.
"Sebenarnya mereka para relawan otomatis bergerak saat ada bencana, sebelum DPW memberikan instruksi, pengurus DPD dimasing - masing kabupaten sudah langsung jalan. Yah, karena ini sudah menjadi kebiasaan kami," kata Miptahudin.
Dikatakan Miptahudin, terjunnya para relawan PKS ke lokasi bencana bukan karena ada momentum politik. "Mau ada momen politik atau tidak, ketika ada bencana pasti kami langsung turun. Karena ya itu tadi sudah menjadi kekhasan PKS sejak lahir," katanya. (WCR/KNT)
Sobat baru saja selesai membaca :
PKS Terjunkan Relawan di Lokasi Tsunami
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang PKS Terjunkan Relawan di Lokasi Tsunami dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: PKS Terjunkan Relawan di Lokasi Tsunami link yang gunakan: https://cepotpost.blogspot.com/2018/12/pks-terjunkan-relawan-di-lokasi-tsunami.html