Judul : Tidak Jual Prangko Edisi Tematik PON XIX, Ini Cara Kantor Pos Pekalongan Bantu Filatelis Mendapatkanya
link : Tidak Jual Prangko Edisi Tematik PON XIX, Ini Cara Kantor Pos Pekalongan Bantu Filatelis Mendapatkanya
Tidak Jual Prangko Edisi Tematik PON XIX, Ini Cara Kantor Pos Pekalongan Bantu Filatelis Mendapatkanya
Manager Keuangan Kantor Pos Pekalongan, Alfin Inayah |
Kota Pekalongan
Bagi masyarakat Kota Pekalongan dan sekitarnya yang gemar mengoleksi prangko atau filateli dan berniat ingin memiliki prangko edisi tematik PON XIX hanya bisa melakukannya dengan cara pemesanan. Sebab Kantor Pos Pekalongan tidak menyediakan prangko tersebut, sehingga pembelian hanya tersedia lewat pemesanan. Hal tersebut diungkapkan Alfin Inayah, Manager Keuangan Kantor Pos Pekalongan, Selasa (13/9/16) saat ditemui kemarin.
Inayah menginformasikan, Kantor Pos Pekalongan tidak mendapatkan alokasi prangko yang dimaksud dari Kantor Pos Pusat. Kendati demikian, pihaknya siap membantu para filatelis yang ada di Kota Pekalongan untuk mendapatkan prangko edisi khusus Pon XIX.
"Kita akan bantu dan fasilitasi. nanti bisa hubungi bagian CS kami atau bagian pelayanan," ujar Inayah.
Sejauh ini sejak ditebitkan pertama kali oleh Kantor Pos Pusat menurut pengakuan Inayah, belum ada yang menanyakan maupun melakukan pemesanan. Sebagai informasi menurut Inayah, di Jawa Tengah prangko edisi tematik PON XIX hanya tersedia di Kantor Pos Semarang dan Kantor Pos Solo.
Untuk pemesanan sendiri, lanjut Inayah, minimal harus sejumlah 50 sheet atau satu lembar. Tidak bisa pesan secara eceran.
"Jadi pembelian memang harus dalam jumlah satu lembar. Sedangkan untuk harga kami belum menerima informasi lebih lanjut. Nanti kami akan konfirmasikan ke Kantor Pusat," jelasnya.
Seperti yang sudah diberitakan, PT Pos Indonesia menerbitkan prangko edisi khusus tematik PON XIX dalam jumlah terbatas pada tanggal 9 September 2016. Di seluruh Indonesia hanya tersedia sebanyak 50 ribu lembar. Sedangkan design yang disediakan ada 12 mewakili cabang olah raga yang dilombakan dengan harga satuan Rp 3000.
Sobat baru saja selesai membaca :
Tidak Jual Prangko Edisi Tematik PON XIX, Ini Cara Kantor Pos Pekalongan Bantu Filatelis Mendapatkanya
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Tidak Jual Prangko Edisi Tematik PON XIX, Ini Cara Kantor Pos Pekalongan Bantu Filatelis Mendapatkanya dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: Tidak Jual Prangko Edisi Tematik PON XIX, Ini Cara Kantor Pos Pekalongan Bantu Filatelis Mendapatkanya link yang gunakan: http://cepotpost.blogspot.com/2016/09/tidak-jual-prangko-edisi-tematik-pon.html