Judul : SUPM Ambon Jalankan Program Sekolah Lapang Wilayah Terluar
link : SUPM Ambon Jalankan Program Sekolah Lapang Wilayah Terluar
SUPM Ambon Jalankan Program Sekolah Lapang Wilayah Terluar
Ambon, Malukupost.com - Kepala Sekolah Usaha Perikanan Menengah (SUPM) Waiheru Ambon, Achmad Jais Ely mengatakan pihaknya kini dipercayakan sebagai salah satu sekolah yang membina program sekolah lapang wilayah terluar di Wilayah Timur."Pada tahun 2016 SUPM Waiheru Ambon sebagai salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) dari Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia Kelautan dan Perikanan (BPSDM-KP) dipercayakan untuk menyelenggarakan sekolah lapang wilayah terluar, Kalau di Indonesia ada 15 sekolah terluar dan di Maluku kita sudah mengidentifikasinya ada 4 sekolah terluar,"ujar Ely di Ambon, Minggu (14/8).
Menurut Ely, di Maluku pihaknya sudah melakukan identifikasi pada wilayah perbatasan yakni Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB) yang langsung dipusatkan di Kota Saumlaki, Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) yang dipusatkan di Pulau Kisar, Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) yang terpusat di Kota Tual dan Provinsi Maluku Utara yang dipusatkan di Kabupaten Morotai.
Ely menambahkan, beberapa program dalam rangka mendukung kegiatan dimaksud yakni SUPM Waiheru Ambon sudah mengidentifikasi wilayah terluar. Untuk penjajakannya, SUPM Waiheru Ambon telah mendatangi Kabupaten MBD khususnya di Wilayah Pulau Kisar perbatasan. Menurutnya, pihak SUPM Waiheru Ambon telah melakukan pertemuan dengan Dinas Pendidikan Kabupaten MBD guna menanyakan perkembangan pendidikan di bagian perbatasan.
"Kita sudah bertatap muka dengan pihak dinas pendidikan di Kabupaten setempat guna menanyakan perkembangan pendidikan di wilayah perbatasan. Dan kita sudah mendapatkan hasil," bebernya.
Menurut Ely, dari hasil identifikasi, rupanya masyarakat yang hidup di daerah perbatasan ada yang belum lulus sekolah tingkat pertama (SMP), sehingga pihaknya akan segera mengambil langkah.
Untuk diketahui, SUPM Waiheru Ambon dalam membina 4 lokasi di wilayah timur telah mendapatkan target pembinaan diantaranya. Pulau kisar sebanyak 12 orang, Tual 15 orang, Saumlaki 15 orang dan Morotai 10 orang.(MP-8)
Sobat baru saja selesai membaca :
SUPM Ambon Jalankan Program Sekolah Lapang Wilayah Terluar
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang SUPM Ambon Jalankan Program Sekolah Lapang Wilayah Terluar dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: SUPM Ambon Jalankan Program Sekolah Lapang Wilayah Terluar link yang gunakan: http://cepotpost.blogspot.com/2016/08/supm-ambon-jalankan-program-sekolah.html