HUT Tangsel, Andika Memuji Kinerja Sang Bibi

HUT Tangsel, Andika Memuji Kinerja Sang Bibi - Hai Apa kabar Sobat pembaca CEPOT POST?, Cepot harap kabar Sobat baik-baik saja dan tak kurang suatu apa ya.. hehehe.. di kesempatan yang baik ini kita akan mengupas post dengan judul: HUT Tangsel, Andika Memuji Kinerja Sang Bibi, dan sepertinya post kali ini layak dimasukan dalam kategori Artikel Banten, Artikel Berita, Artikel Daerah, Artikel Kabar, Nah biar gak kelamaan, yuk langsung kita simak saja.

Judul : HUT Tangsel, Andika Memuji Kinerja Sang Bibi
link : HUT Tangsel, Andika Memuji Kinerja Sang Bibi

Baca juga


HUT Tangsel, Andika Memuji Kinerja Sang Bibi



BANTENPERSPEKTIF.COM, KOTA SERANG - Andika Hazrumy, Wakil Gubernur Banten sekaligus keponakan Airin Rachmy Diani, Wali Kota Tangerang Selatan memuji kinerja sang bibi selama memimpin Kota Tangsel.

Pujian itu disampaikan Andika saat Rapat Paripurna DPRD Kota Tangerang Selatan dalam rangka memperingati HUT Tangsel Ke-10 di Gedung DPRD Kota Tangsel, Senin (26/11/2018).

Menurut Andika, Kota Tangsel sebagai daerah otonom baru di Provinsi Banten memiliki beragam prestasi dan capaian indikator makro pembangunan yang membanggakan.

Dikatakan dia, pada tahun 2014 Kota Tangerang Selatan meraih penilaian predikat terbaik ke-1 dari 32 kabupaten/kota pemekaran, sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri 23 tahun 2010.

Selain itu, lanjutnya, Kota Tangerang Selatan merupakan urutan pertama dalam pencapaian beberapa indikator makro pembangunan di wilayah Provinsi Banten.

Mengutip data BPS tahun 2018, Andika mengatakan, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang Selatan menempati urutan pertama di Provinsi Banten yaitu sebesar 80,84.

"Hal itu menunjukkan bahwa Kota Tangerang Selatan menempati status pembangunan manusia dalam kategori sangat tinggi," kata Andika.

Tak hanya itu, Andika juga memuji perihal sektor pendidikan. Menurutnya, angka rata-rata lama sekolah di Kota Tangerang Selatan pun, kata dia, pada tahun 2017 mencapai 11,77 tahun. Berikutnya angka Harapan Lama Sekolah mencapai 14,39 tahun dan angka Harapan Hidup mencapai 72,16 tahun.

“Pada sektor ekonomi, dalam periode lima tahun terakhir, perekonomian Tangerang Selatan tumbuh minimal 7 persen. Bahkan pada tahun 2013 mengalami pertumbuhan cukup tinggi yaitu sebesar 8,75 persen,” ujarnya.

Sementara itu, Wali Kota Tangsel Airin Rachmy Diani menyambut gembira dengan capaian yang disampaikan Andika.

Menurutnya, capaian indikator makro perekonomian di Kota Tangsel selama 10 tahun berdiri sangat menggembirakan. Meski begitu, menurutnya, masih ada beberapa catatan persoalan yang harus dikerjakan secara bersama-sama oleh seluruh stake holder di Tangsel.

"Catatan dimaksud, kata Airin, diantaranya tingginya angka pertumbuhan penduduk Kota Tangsel yang berada pada kisaran 3,21% per tahun dan kepadatan penduduk yang mencapai angka lebih dari 10 ribu penduduk per kilometer persegi," kata Airin.

Sumber: Press Rilis Humas Banten


Sobat baru saja selesai membaca :

HUT Tangsel, Andika Memuji Kinerja Sang Bibi

Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang HUT Tangsel, Andika Memuji Kinerja Sang Bibi dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.

Telah selesai dibaca: HUT Tangsel, Andika Memuji Kinerja Sang Bibi link yang gunakan: https://cepotpost.blogspot.com/2018/11/hut-tangsel-andika-memuji-kinerja-sang.html

Subscribe to receive free email updates: