Judul : Disperindag Maluku Tengah Awasi Stok Bawang
link : Disperindag Maluku Tengah Awasi Stok Bawang
Disperindag Maluku Tengah Awasi Stok Bawang
Ambon, Malukupost.com - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Maluku Tengah intensif mengawasi stok bawang merah maupun putih di pasaran agar tidak meresahkan masyarakat menjelang Bulan Suci Ramadhan 1439 Hijriah."Tim pemantau intensif memantau stok dan harga bawang merah maupun putih agar tidak dimanfaatkan oknum pedagang untuk melakukan manipulasi," kata Kadis Perindag Maluku Tengah, Kace Pattiasina, dihubungi dari Ambon, Rabu (25/4).
Stok bawang merah maupun putih saat ini di pasar tradisional cukup banyak sehingga masyarakat tidak perlu khawatir.
Harga bawang merah Rp50.000/Kg, sedangkan baang putih juga bervariasi Rp40.000/Kg.
"Kami intensif memantau stok agar berkoordinasi dengan distributor untuk memasoknya, baik dari Surabaya maupun Makassar karena mempertimbangkan kebutuhannya secara nasional menghadapi Bulan Suci Ramadhan 1439 Hijriah," ujar Kace.
Para distributor juga mempersiapkan stok di masing - masing gudang yang terjamin karena bawang merah maupun putih pemasokannya dari sentra produksi di Surabaya maupun Makassar membutuhkan waktu mengingat diangkut dengan kapal.
"Kami sering mengingatkan distributor soal kebutuhan bawang nasional sehingga pengadaannya harus diperhatikan agar tidak meresahkan masyarakat Maluku Tengah saat membutuhkan untuk berbagai kebutuhan," tandas Kace.
Disinggung stok beras, dia menjelaskan, terjamin hingga perayaan Idul Fitri 1439 Hijriah.
Tim pemantau yang intensif mengawasi stok maupun harga beras di pasaran juga memastikan sesuai Harga Eceran Tertinggi (HRT) Menteri Perdagangan pada 1 September 2017 untuk harga beras medium Rp10.250/Kg dan premium Rp13.600/Kg. (MP-5)
Sobat baru saja selesai membaca :
Disperindag Maluku Tengah Awasi Stok Bawang
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Disperindag Maluku Tengah Awasi Stok Bawang dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: Disperindag Maluku Tengah Awasi Stok Bawang link yang gunakan: https://cepotpost.blogspot.com/2018/04/disperindag-maluku-tengah-awasi-stok_25.html