Judul : Adly Bandjar Resmi Daftar Di DPC Hanura Kota Tual
link : Adly Bandjar Resmi Daftar Di DPC Hanura Kota Tual
Adly Bandjar Resmi Daftar Di DPC Hanura Kota Tual
Tual, Malukupost.com - Bakal Calon (Balon) Walikota Tual Periode 2018-2023, Basry Adly Bandjar, mengembalikan formulir sekaligus resmi mendaftarkan diri di DPC Partai Hanura Kota Tual, Rabu (5/7)Berdasarkan pantauan Malukupost.com, kedatangan Adly Bandjar yang juga adalah Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tual ini disambut oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kota Tual, Zainal Gainal Abidin Kabalmay (Jimal Kabalmay) dan Sekretaris DPC Partai Hanura Kota Tual, Soleman Letsoin, beserta Tim Penjaringan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota DPC Partai Hanura Kota Tual.
Kedatangan Adly Bandjar tersebut juga didampingi Ketua DPC Partai Bulan Bintang Kota Tual, karena Adly Bandjar adalah Balon Walikota Tual yang pertama yang telah secara resmi mendapat rekomendasi dari partai politik yakni Partai Bulan Bintang (PBB) Kota Tual dengan jumlah 2 kursi di DPRD setempat.
Ketua DPC Partai Hanura Kota Tual, Djimal Kabalmay, dalam arahannya mengatakan bahwa Basry Adly Bandjar sampai sekarang ini adalah tetap Sekda Kota Tual, dan sepak terjang beliau sudah tidak diragukan lagi.
“Kalau orang lain bilang beliau bukan Sekda, maka saya selaku Ketua DPC Hanura dan juga sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Tual bersama Sekretaris DPC Hanura yang juga adalah Anggota DPRD Kota Tual sampai saat ini masih mengakui beliau (Adly Bandjar) sebagai Sekretaris Daerah Kota Tual, sepak terjang beliau tidak bisa diragukan lagi,” tegasnya.
Kabalmay menambahkan, jika nanti rekomendasi partai Hanura jatuh kepada Adly Bandjar, maka pihaknya akan mengikuti perintah partai untuk berproses bersama-sama dengan beliau.
Sementara itu, Adly Banjar mengatakan, manusia hanya dapat merencanakan namun Tuhan yang akan menentukan semuanya.
“Kita sebagai manusia hanya merencanakan, tapi Tuhan yang akan menentukan,” ujarnya.
Dijelaskan Bandjar, dirinya merasa sedih karena sebetulnya sebelum proses Pilkada ini dimulai, Ketua DPC Partai Hanura Kota Tual telah sepakat dan berkomitmen untuk maju bersama menuju Pilkada Kota Tual.
“Sebelum Pilkada ini dimulai, Ketua DPC Hanura Kota Tual, Pak Jimal Kabalmay, kami berdua telah sehati, sepakat dan berkomitmen untuk kami maju bersama di Pilkada Kota Tual, dimana saya sebagai Calon Walikota dan Pak Jimal sebagai Calon Wakil Walikota Tual,” ungkapnya.
Menurut Bandjar, walaupun dirinya tidak dapat berpasangan dengan Djimal Kabalmay, namun dirinya berharap agar perbedaan politik diantara mereka tidak mengganggu hubungan kekeluargaan.
“Walaupun kami tidak dapat berpasangan dengan beliau (Jimal), namun kami harapkan perbedaan politik diantara kita tidak akan mengganggu hubungan kekeluargaan dan kekerabatan kita,” tandasnya.
Bandjar katakan, sebetulnya apa yang menjadikan mereka tidak berpasangan adalah lebih pada alasan-alasan penting, karena untuk apa berkuasa tapi hubungan kekeluargaan jadi pecah.
“Untuk itu saya sangat menghargai dan menghormati kondisi yang dialami oleh Ketua DPC Partai Hanura Kota Tual ini, dan saya sangat yakin 99% rekomendasi dari DPC Partai Hanura Kota Tual itu akan jatuh kepada saya,” tuturnya.
Bandjar juga menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya kepada keluarga besar Partai Hanura Kota Tual, yang mana awalnya sudah bersepakat untuk berpasangan dengan ketua DPC, namun hari ini kenyataannya tidak dapat berpasangan.
“Kami mengharapkan dukungan dari DPC dan seluruh Pengurus Partai Hanura Kota Tual, agar kiranya apa yang kami sampaikan ini bisa direstui dan dikabulkan oleh Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa,” pungkasnya. (MP-15)
Sobat baru saja selesai membaca :
Adly Bandjar Resmi Daftar Di DPC Hanura Kota Tual
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Adly Bandjar Resmi Daftar Di DPC Hanura Kota Tual dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: Adly Bandjar Resmi Daftar Di DPC Hanura Kota Tual link yang gunakan: http://cepotpost.blogspot.com/2017/07/adly-bandjar-resmi-daftar-di-dpc-hanura.html