Judul : Bawaslu Maluku Gelar Sosialisasi Forum Warga Di Kota Tual
link : Bawaslu Maluku Gelar Sosialisasi Forum Warga Di Kota Tual
Bawaslu Maluku Gelar Sosialisasi Forum Warga Di Kota Tual
Tual, Malukupost.com - Dalam rangka melakukan pencegahan terjadinya pelanggaran-pelanggaran dalam Pemilihan Umum (Pemilu) Kepala Daerah Serentak Provinsi Maluku Tahun 2018, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Maluku bekerja sama dengan Panwaslu Kota Tual menggelar sosialisasi forum warga bagi tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh perempuan dan pemilih pemula dalam rangka pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota Provinsi Maluku Tahun 2018, di Tual, Minggu (4/2).Ketua Bawaslu Maluku, Abdullah Ely, mengatakan, dasar dilakukannya kegiatan sosialisasi ini adalah merupakan bagian dari pencegahan dan sejauh mana strategi Bawaslu beserta seluruh jajarannya itu mengutamakan proses pencegahan.
“Di dalam proses pengawasan itu, Bawaslu dan seluruh jajarannya menerapkan dua strategi yang utama yaitu Pencegahan dan Penindakan,” ujarnya
Menurut Abdullah, sebagai pengawas, pihaknya telah mempersiapkan semua sarana dan prasarana dengan baik, yang dimulai dengan pembentukan Panwas Kabupaten, Kecamatan dan Pengawas Pemilihan Desa dan Kelurahan.
“Kalau di tahun kemarin sebelum Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 itu masih disebut Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL), maka sekarang sudah berupa yakni Pengawas Pemilihan Desa dan Kelurahan, dan nantinya antinya juga akan dibentuk Pengawas TPS,” ungkapnya.
Dijelaskan Abdullah, jika dilihat dari struktur maka pihaknya sangat minim dalam hal Sumber Daya Manusia (SDM) jika dibandingkan dengan luas wilayah yang sangat besar di 11 kabupaten/kota termasuk di Kota Tual ini. Untuk itu, banyak kegiatan yang dikreasi oleh Bawaslu Provinsi dan Panwaslu Kota Tual dapat bergandengan tangan dengan masyarakat dan stakeholder untuk mengawal proses pemilihan Walikota ini dengan baik, agar nantinya bisa menghasilkan walikota yang benar-benar dapat diharapkan menjadikan kota Tual ini sesuai harapan seluruh masyarakat.
“Ada banyak kegiatan yang kita kreasi bersama-sama dengan masyarakat diantaranya Pengawasan Partisipatif yang melibatkan seluruh stakeholder, Organisasi Masyarakat Sipil (OMS) yang melibatkan Organisasi Kepemudaan OKP baik itu yang Islam, Katolik dan Protestan, kita libatkan bersama-sama,” tandasnya.
Abdullah menambahkan, proses pencegahan lainnya seperti menyebarkan video-video interaktif di media-media massa, baliho dan spanduk tetap dilakukan oleh Bawaslu, sehingga upaya proses pencegahan ini bisa berjalan dengan maksimal
“Jika upaya-upaya pencegahan sudah dilakukan oleh Bawaslu namun masih saja terjadi pelanggaran maka proses penindakan yang akan menjadi pilihan terakhir dalam proses penegakan aturan-aturan pemilihan,” pungkasnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut yakni Komisioner Bawaslu Maluku, Astuti Usman, Ketua dan para Komisioner Panwaslu Kota Tual beserta seluruh staf, Tokoh Agama, Tokoh Adat, perwakilan dari Tokoh Perempuan dan Pemilih Pemula. (MP-11)
Sobat baru saja selesai membaca :
Bawaslu Maluku Gelar Sosialisasi Forum Warga Di Kota Tual
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Bawaslu Maluku Gelar Sosialisasi Forum Warga Di Kota Tual dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: Bawaslu Maluku Gelar Sosialisasi Forum Warga Di Kota Tual link yang gunakan: http://cepotpost.blogspot.com/2018/02/bawaslu-maluku-gelar-sosialisasi-forum.html