Judul : 17 November Telkomsel Ambon Gelar LOOP Fun Run 2017
link : 17 November Telkomsel Ambon Gelar LOOP Fun Run 2017
17 November Telkomsel Ambon Gelar LOOP Fun Run 2017
Ambon, Malukupost.com - Sebagai bentuk perhatian bagi warga Kota Ambon, Telkomsel Ambon akan menggelar LOOP Fun Run sejauh 5 Kilometer dengan rute Jalan Slamet Riyadi – Jalan D.I Panjaitan – Jalan Pattimura Jalan W.Mongonsidi Jalan – Diponegoro – Jalan DR. Soetomo – Jalan DR.Tamaela – Jalan DR.G.A Siwabessy – Jalan DR.J.B.Sitanalla – Jalan Pattimapau – Jalan Sultan Babullah – Jalan A.Y Patty dan berakhir di Jalan Slamet Riyadi. Garis Start dan Finish direncanakan tepat di area Gong Perdamaian Kota Ambon, pada Minggu (17/11), pukul 06.00 WIT nanti.Branch Manager Telkomsel Ambon, Oka Mahendra di Ambon, Rabu (8/11) mengatakan event ini terbuka untuk umum, ada kategori perorangan maupun kelompok yang beranggotakan 4 orang. Biaya pendaftaran yang sangat terjangkau. Cukup dengan membayar Rp.75.000, para peserta berhak mendapatkan atribut lari atau Racepack yang terdiri dari Jersey eksklusif I LOOP Fun Run, tas serut, Paket LOOP 3GB senilai Rp.30.000, dan tentunya medali bagi para finishers.
“Bagi peserta yang ingin mendaftar bisa melalui website dengan mengakses http://ift.tt/2gScvg8, cukup isi biodata dan pilih kota Ambon. Cara lain yang bisa dilakukan adalah bisa langsung melalui GraPARI yang ada di Talake. Bagi pendaftar kategori lari kelompok, akan ada tambahan hadiah tersendiri lagi,” ungkapnya.
Menurut Mahendra, konsep Fun Run ini diambil atau disesuaikan dengan istilah yang saat ini sedang tren-trendnya di kalangan anak muda di Kota Ambon sekarang.
“Jadi konsep run kali ini disesuaikan dengan ‘Kids-Jaman-Now’, kalo kata anak muda sekarang. Dengan kategori jarak medium, yaitu 5 kilometer, bisa mendaftar perseorangan maupun kelompok sebanyak 4 orang anggota. Dan nantinya, akan ada aneka hiburan di lokasi finish dan juga akan disiapkan berbagai hadiah mulai dari Iphone 7, Garmin Vivo, Handphone 4G, Gadget Sporty, Saldo TCASH dan Doorprize satu unit sepeda motor Honda Scoopy,” ujarnya.
Dijelaskan Mahendra, Khusus di kota Ambon, event ini juga akan dimeriahkan dengan kegiatan senam Zumba bagi para pecinta Zumba, penampilan Band lokal, Komunitas Kreatif di Kota Ambon, dan tentunya akan ada Aneka Booth yang menyediakan berbagai layanan, mulai dari bermacam Merchant Kuliner, Booth Promo produk Telkomsel dan Ganti Kartu 4G selama event berlangsung.
“Selain di kota Ambon, Telkomsel juga akan menggelar event I LOOP 5k Fun Run di 3 kota lainnya di area Pamasuka, yaitu Makassar, Balikpapan, dan juga Manado. Sayang banget apabila tidak ikut di event seru Telkomsel di kota Ambon ini. Makanya buruan langsung daftar, karena kuota yang kita sediakan terbatas hanya 2000,” tandasnya.
Mahendra menambahkan, dalam event ini peserta juga bisa wifi di berbagai tempat dan booth yang ada di rangkaian trek yang disediakan. Selain itu Loop Run Juga Dilaksanakan selain di 4 kota di Manado, Makassar, Balikpapan dan Ambon, juga dilaksanakan di beberapa kota di Indonesia.
“Diantaranya Kota Medan, Pekanbaru, Padang, Lampung, Tangerang, Bogor, Cirebon, Tasikmalaya, Jakarta, Semarang, Malang, Madiun dan Denpasar. Telkomsel menggelar LOOP RUN di 17 kota di seluruh Indonesia,” pungkasnya. (MP-9)
Sobat baru saja selesai membaca :
17 November Telkomsel Ambon Gelar LOOP Fun Run 2017
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang 17 November Telkomsel Ambon Gelar LOOP Fun Run 2017 dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: 17 November Telkomsel Ambon Gelar LOOP Fun Run 2017 link yang gunakan: http://cepotpost.blogspot.com/2017/11/17-november-telkomsel-ambon-gelar-loop.html