Judul : Pemkot Ambon Perbaiki Fasilitas Umum Rusak Akibat Bencana
link : Pemkot Ambon Perbaiki Fasilitas Umum Rusak Akibat Bencana
Pemkot Ambon Perbaiki Fasilitas Umum Rusak Akibat Bencana
Ambon, Malukupost.com : Pemerintah Kota Ambon akan memperbaiki sejumlah fasilitas umum yang rusak akibat bencana alam yang terjadi pada Juli-Agustus 2016 di daerah ini."Langkah awal kami akan melakukan perbaikan sejumlah fasilitas umum seperti jalan yang ambles, putus, talud yang patah akibat banjir dan tanah longsor pada awal September 2016," kata Penjabat Wali Kota Ambon, Frans Johannis Papilaya, di Ambon, Senin (15/8).
Ia menyatakan, hasil tinjauan lapangan dan koordinasi yang dilakukan bersama dengan SKPD terkait, pihaknya telah berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan masyarakat terkait dengan rusaknya fasilitas umum di sejumlah kecamatan di Ambon.
"Kita juga telah melakukan koordinasi dengan DPRD kota Ambon, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku agar proses perbaikan infrastruktur harus segera dilakukan," katanya.
Menurut Frans, proses perbaikan fasilitas umum yang rusak akan dianggarkan dalam APBD Perubahan (APBD-P), hal ini penting dilakukan agar warga yang terisolasi karena terputusnya jalan dapat kembali beraktivitas.
"Masyarakat sangat membutuhkan penyelesaian proses perbaikan sejumlah infrasruktur baik jalan maupun talud yang hancur akibat banjir dan longsor, karena itu kita targetkan awal September akan dilaksanakan perbaikan," ujarnya.
Pihaknya juga berharap, dalam pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) DPRD dapat memprioritaskan anggaran penanganan bencana alam yakni perbaikan sejumlah infrastruktur yang rusak.
"Permintaan tersebut telah disampaikan saat melakukan silahturahmi dengan pimpinan dewan serta ketua-ketua fraksi beberapa waktu lalu, kami sangat berharap kesejahteraan masyarakat menjadi prioritas utama," tandasnya.
Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Ambon sebanyak 15 kawasan di lima kecamatan mengalami bencana tanah retak, longsor dan banjir yang berdampak pada terputusnya fasilitas umum jalan dan jembatan, badan jalan dan talud yang patah.
Di kecamatan Nusaniwe tercatat lima kelurahan dan negeri diantaranya Silale, kelurahan Nusaniwe, Mangga Dua, 18 rumah warga terancam longsor, dan kelurahan Benteng dan negeri Urimessing jalan putus dan longosoran di badan jalan.
Kecamatan Sirimau kelurahan Batu Gajah dan Batu Meja talud sungai patah mengakibatkan sejumlah rumah terancan longsor, serta negeri Soya, Batu Meja dan Hative kecil.
Sedangkan di kecamatan Baguala yakni negeri Passo dan Waiheruu talud sungai patah akibat banjir. Kecamatan Teluk Ambon yakni desa Hunuth dan negeri Hative besar talud badan jalan patah mengakibatkan akses jalan terputus.
Dan kecamatan Leitimur Selatan yaki negeri Kilang terjadi longsoran di badan jalan yang menghubungkan ruas jalan Kilang dan Hukurilla.
Sobat baru saja selesai membaca :
Pemkot Ambon Perbaiki Fasilitas Umum Rusak Akibat Bencana
Cepot rasa sudah cukup pembahasan tentang Pemkot Ambon Perbaiki Fasilitas Umum Rusak Akibat Bencana dikesempatan ini, moga saja dapat menambah informasi serta wawasan Sobat semuanya. Wookey, kita ketemu lagi di artikel berikutnya ya?.
Telah selesai dibaca: Pemkot Ambon Perbaiki Fasilitas Umum Rusak Akibat Bencana link yang gunakan: http://cepotpost.blogspot.com/2016/08/pemkot-ambon-perbaiki-fasilitas-umum.html